Gugus Tugas COVID-19 Terima Bantuan Dari Sejumlah Perusahaan

TANA PASER, MCKabPaser – Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan virus Corona atau COVID-29 Kabupaten Paser menerima bantuan dana dan Alat Pelangkap Diri (APD) dari tiga perusahaan, di ruang Media Center COVID, Kamis 16 April 2020.

Bantuan diterima Wakil Bupati Paser Kaharuddin, disaksikan Sekretaris Daerah Katsul Wijaya dan Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Paser Herawati.

Bantuan berasal dari BPD Kaltimtara sebesar Rp.20 Juta, PT Sims Sims Jaya Kaltim Rp10 Juta, dan dari BRI Rp10 juta beserta 400 masker N-95.

Sekertaris Daerah Paser Katsul Wijaya mengucapkan terima kasih kepada perusahaan atas bantuan yang telah diberikan.

“Terima kasih kepada perusahaan yang hari ini memberikan bantuan. Kami apresiasi ini sebagai bentuk partisipasi dan dukungan kepada Pemerintah Daerah dalam penangangan virus corona,” kata Katsul.

Bantuan berupa dana ini kata Katsul akan masuk ke Rekening PMI.

Hal itu dikarenakan, Gugus Tugas tidak bisa menerima bantuan dalam bentuk uang, melainkan dalam bentuk barang.

Katsul menambahkan, bantuan ini nantinya akan digunakan untuk keperluan Alat Pelengkap Diri (APD) dan kebutuhan lain, disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

“Silahkan nanti koordinasi ke PMI, untuk apa saja bantuannya dan nanti dilaporkan terkait pendistribusaiannya kemana, sehingga bisa dipertanggungjawabkan,” kata Katsul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *