Bupati Paser Apresiasi Capaian Inovator AJERK pada Lomba TTG Nasional

Tana Paser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli mengapresiasi prestasi yang telah dicapai Ali Maulana, inovator asal Kabupaten Paser pada lomba Teknologi Tepat Guna (TTG) tingkat nasional ke XXII tahun 2021 yang digelar Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, di Jakarta, Senin (20/09/2021).

Penghargaan yang diterima Ali, didampingi Bupati Paser, dr. Fahmi Fadli. Turut hadir dalam penghargaan itu Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Paser Ina Rosana dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Chandra Irwanadi.

“Kami ucapkan syukur, Alhamdulillah, dengan rahmat Allah, Kabupaten Paser yang diwakili Ali Maulana mendapatkan juara harapan TTG unggulan tingkat nasional yang ke-22,” kata Bupati Paser dr. Fahmi Fadli.

Ali Maulana merupakan inovator yang mewakili Kalimantan Timur, bersama 11 nominator dari daerah lainnya antara lain inovator dari Aceh, Lampung, Riau, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Utara, dan Bali.

Pada lomba ini, Ali membawa inovasinya yang beri nama Alat Jemur Efek Rumah Kaca (AJERK). AJERK merupakan alat pengering ini tanpa bahan bakar yang memanfaatkan energi matahari untuk mengeringkan makanan dan produk pertanian.

Ali mengatakan capaian yang diraihnya bukan kerja ia sendiri, melainkan kerja tim dan berkat dukungan banyak pihak seperti Pemerintah Daerah Kabupaten Paser dan Pemprov Kaltim.

“Pencapaian ini berkat dukungan support bapak Bupati, ibu Wakil Bupati, dan pendampingan dari Dinas PMD, tim PMD Kaltim,” ujar Ali.

Ali tidak menyangka inovasinya bisa masuk dalam empat terbaik tingkat nasional, yang berhasil menyisihkan 44 kabupaten kota lainnya di Indonesia.

“Target kami sampai provinsi, di luar dugaan jadi 4 besar tingkat nasional. Ini kerja tim, buka kemenangan sendiri, kemenangan Kabupaten Paser dan Kalimantan Timur,” tutup Ali.

Pewarta : Hutja, Editor : Ropi’i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://iainpalopo.ac.id/https://perbarindo.org/https://itj.jakartamrt.co.id/https://www.delejcotebavi.com/https://karir.itb.ac.id/https://heartlandcomputer.com/https://www.beritabadung.id/https://www.bsn.go.id/https://kan.or.id/