Launching KI, Bupati Harapkan Akselerasi Aksi Pemda Wujudkan Paser MAS
TANA PASER, MCKabPaser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli menyebutkan dengan dilaunchingnya kebijakan 20 inovasi (KI) perubahan pelatihan kepemimpinan administrator angkatan VI Tahun 2022 ini diharapkan bisa menambah akselerasi aksi pemerintah daerah untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Paser yang Maju Adil dan Sejahtera.
“Melalui 20 inovasi ini, kami berharap ada percepatan di setiap kegiatan sehingga visi misi Kabupaten Paser yang Maju Adil dan Sejahtera bisa terwujud,” Kata Bupati Fahmi saat melaunching kebijakan 20 inovasi perubahan pelatihan kepemimpinan administrator angkatan VI Tahun 2022, di Awa Mangkuruku, Kamis (24/11/2022).
Dikatakan Fahmi dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan juga nantinya akan terjadi peningkatan Sumber Daya Manusia dan pelayanan publik.
“Salah satu visi misi kami adalah meningkatkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien melalui pemerintahan yang profesional dan transparan,” ujarnya.
Untuk itu lanjut Fahmi, kebijakan 20 inovasi perubahan ini dapat membawa manfaat bagi pemerintah daerah dalam membangun Kabupaten Paser.
Sementara itu Kepala Pusat Pengembangan Sumberdaya Manusia (PPSDM) Kementerian Dalam Negeri region Makassar Hamzah menanggapi hal tersebut bahwa saat ini pola pelayanan kepada masyarakat sangat berbeda dengan pola pelayanan di masa lampau.
Saat ini kita harus beradaptasi dengan kemajuan transformasi digital di mana semuanya serba kekinian.
“Sudah saatnya kita tinggalkan pola-pola lama guna memudahkan aparatur agar mampu memberikan pelayanan yang berkualitas,” kata Hamzah.
Oleh karena itu tambahnya diperlukan perubahan mendasar. Dan untuk menjawab tantangan dalam menjalankan reformasi birokrasi ini, maka cara yang paling ampuh adalah menumbuhkan budaya inovasi di kalangan aparatur sipil negara seperti inovasi yang dilakukan oleh 20 peserta pelatihan kepemimpinan administrator angkatan IV dari Kabupaten paser.
Hamzah mengungkapkan bahwa perhatian Bupati Paser dalam hal ini sangat luar biasa, dirinya yakin dan percaya Pemerintah Kabupaten Paser sepenuhnya mendukung pelaksanaan inovasi ini.
Ia pun berharap inovasi yang diluncurkan ini dapat membantu pelaksanaan tugas dan fungsi untuk menunjang kinerja serta menjawab semua permasalahan yang dihadapi oleh Perangkat Daerah.
“Semoga inovasi ini tidak berhenti sampai di sini saja, tetapi harus berkelanjutan,” harapnya.
Hadir dalam launching tersebut Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf, Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Katsul Wijaya, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Adi Maulana, Pimpinan Bankaltimtara Yudhi Susatyo, para kepala Perangkat Daerah, Para Camat, dan 20 peserta KI angkatan IV.
Penulis : Asmaul, Editor : Rizal