Wabup Paser Syarifah Masitah Ikuti Program PTSL Secara Virtual
TANA PASER,McKabPaser – Wakil Bupati Paser Syarifah Masitah Assegaff mengikuti Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang di selenggarakan kementerian agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional secara virtual di kantor Pertanahan Kabupaten Paser, Kamis (27/1/2022)
Pada kegiatan tersebut hadir, Sekretaris Daerah Paser Katsul Wijaya, Kepala Badan Kantor Pertanahan Kabupaten Paser Zubaidi, Camat Tanah Grogot Muhammad Guntur.
Wakil Bupati Paser Syarifah Masitah menyebutkan kegiatan ini dimaksudkan dalam meningkatkan pelayanan PTSL di setiap Kabupaten/Kota salah satunya Kabupaten Paser.
“Jadi dengan adanya vicon ini kita ditekankan untuk memaksimalkan PTSL salah satunya di Kabupaten Paser ini agar lebih optimal, Kata Syarifah Masitah
Terkait dengan kegiatan tersebut Badan Pertanahan Paser menargetkan akan ada Desa 18 yang menerima program PTSL.
“Dari kegiatan ini nantinya akan ada 18 Desa yang akan menerima program PTSL dari kementerian agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional,” Kata
Syarifah Masitah.
Wakil Bupati Paser Syarifah Masitah mengapresiasi Badan Pertanahan Nasional terkait dengan adanya program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang akan dilaksanakan di Paser
” Kami mengapresiasi dengan adanya program ini dikarenakan PTSL ini selain gratis masyarakat bisa mendapatkan kepastian hukum dan untuk mengurangi adanya sengketa terkait pertanahan, Ujar Syarifah Masitah.
Tim Media Center Kabupaten Paser