DPUTR Paser Tuntaskan pekerjaan Peningkatan Jalan Sangkuriman – Damit – Olong Pinang
Tana Paser, MCKabPaser – Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser melanjutkan kegiatan peningkatan jalan Sangkuriman-Damit- Olong Pinang Kecamatan Pasir Belengkong dan direncanakan selesai akhir Februari ini.
Kepastian kelanjutan proyek ini disampaikan Kepala Bidang Bina Marga DPUTR Tri Evy Herawati di Tanah Grogot, Rabu (9/2/2022).
“Akhir bulan ini selesai,” kata Evy.
Evy menjelaskan pembangunan peningkatan jalan tersebut merupakan kegiatan tahun 2021 yang dilanjutkan pekerjaannya pada tahun 2022.
“Istilahnya ini ‘pemberian kesempatan’ kepada pihak kontraktor untuk melanjutkan kegiatan yang tertunda,”katanya.
Ia menambahkan bahwa jalan sepanjang 2.700 meter yang dibangun itu menelan anggaran Rp13 Miliar bersumber dari Bantuan Keuangan (Bankeu) Provinsi Kaltim.
Proyek itu sempat dikeluhkan masyarakat karena pembangunannya hanya berfokus pada satu ruas jalan Desa Damit.
Evi menjelaskan bahwa sebelumnya DPUTR telah membagi menjadi 2 tim, yang masing-masing mengerjakan ruas jalan Damit dan Olong Pinang.
Ia memastikan setelah pembangunan ruas jalan Damit selesai, DPUTR akan melanjutkan pembangunan peningkatan jalan di ruas jalan Desa Olong Pinang.
“Pekerjaan peningkatan jalan di Damit sudah kami setop di titik 2.000 meter. Sisanya 700 meter dilanjutkan di Olong Pinang,” ujarnya.
Pewarta : Hutja, Editor : Ropi’i