Buka Lomba Lintas Alam Cabang Paser, Wabup Masitah : Kegiatan ini Membentuk Karakteristik, Moral, Sikap Jujur dan Disiplin

TANA PASER, MCKabPaser – Wakil Bupati Paser selaku Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Paser, Hj Syarifah Masitah Assegaf membuka Perlombaan Lintas Alam Cabang Paser Tahun 2022 di Bumi Perkemahan Bungo Benuo, Jum’at (25/11/2022).

Ketua Kwarcab Kabupaten Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf memimpin upacara kepramukaan sebagai pembina dalam pembukaan lomba tersebut.

Masitah Juga memberikan apresiasi dan semangat kepada peserta yang mengikuti Lomba Lintas Alam Cabang Paser tersebut.

“Alhamdulillah kita semua dapat hadir dalam rangka Lomba Lintas Alam Cabang Paser, dimana perlombaan ini sudah lama sekali tidak dilaksanakan semenjak pandemi covid-19,” ucap Masitah.

Masitah juga mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan ini dapat membentuk karakteristik, moral, dan sikap jujur serta disiplin kepada peserta yang mengikuti lomba.

Masitah berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya dan dapat berbenah juga seiring berjalannya kegiatan tersebut.

Lomba lintas alam tersebut dilaksanakan selama 3 hari dimulai dari tanggal 25 November 2022 sampai dengan tanggal 27 November 2022.

Adapun penyerahan piala bergilir secara simbolis dari peserta Pramuka ke Ketua Kwarcab Kabupaten Paser sebagai tanda bahwa piala tersebut akan menentukan siapa yang akan memenangkan perlombaan nanti.

Penulis : Arda, Editor : Rizal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *