Wabup Masitah Hadiri Pelantikan BKMT Paser

Tana Paser, MCKabPaser – Wakil Bupati (Wabup) Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf menghadiri pelantikan pimpinan daerah Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT). Acara dilaksanakan di Masjid Agung Nurul Falah, Minggu (28/5/2023).

Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf dalam sambutannya mengatakan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) merupakan wadah berkegiatan, berkreativitas, meningkatkan akhlak mulia serta memperbanyak amalan baik dan mengembangkan kepribadian serta pembinaan keluarga yang samawa.

Masitah menjelaskan peranan BKMT di Kabupaten Paser adalah membina jiwa dan mental rohani, karenanya keberadaan BKMT Kabupaten Paser sebagai mitra pemerintah harus di dukung penuh.

“Keberadaan BKMT sebagai wadah pemersatu dalam menyiarkan agama islam,” ujar Masitah.

BKMT telah memberikan pemikiran mengenai ajaran Islam dan berbagai isu yang menyangkut perempuan dan keluarga. Selain itu program kerja yang lain yaitu dibidang usaha dan kerjasama, pelatihan, kewirausahaan, membuka warung BKMT juga koperasi.

“Semua program sejalan dengan misi Paser MAS (Maju, Adil, Sejahtera) yaitu meningkatkan dan menggandakan nilai dari potensi yg dimiliki agar berhasil guna dan berdaya saing,” ujar Masitah.

Dengan pelantikan ini Masitah berharap para anggota dapat menjalankan tugas dengan amanah, berpegang teguh pada ajaran agama dan dapat bekerja sepenuh hati untuk kepentingan umat.

“selamat atas dilantiknya Ketua BKMT Paser priode 2023-2028 beserta seluruh pengurus,” Ucap Wakil Bupati Paser tersebut. (Media Center)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *