Wabup Masitah Lantik 17 Pengurus Mabiran Pramuka Tanah Grogot Masa Bakti 2023 – 2026
Tana Paser, MCKabPaser – Wakil Bupati Paser sekaligus Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf melantik 17 Pengurus Majelis Pembimbing Ranting (Mabiran) Pramuka Tanah Grogot masa bakti 2023-2026 di Aula SMAN 1 Tanah Grogot, Sabtu (14/10/2023).
Hadir dalam acara perwakilan Unsur Forkopimda, Camat Tanah Grogot Abdul Rasyid, serta Majelis Pembimbing Gugus Depan (Mabigus) dan Pembina Pramuka dari tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA).
Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf mengucapkan selamat atas dilantiknya pembimbing ranting serta ketua dan anggota gerakan pramuka kwartir ranting Tanah Grogot masa Bakti 2023-2026.
Masitah meminta para pengurus yang baru dilantik untuk lebih aktif dan mencetak generasi muda sebagai tunas bangsa yang lebih baik, bertanggung jawab dan dapat mengisi kemerdekaan dengan kegiatan positif dan ikut serta dalam pembangunan nasional.
“Kemampuan kwartir untuk berkembang tidak lepas dari peran aktif pengurus,” kata Masitah.
Masitah mengatakan dalam waktu dekat kwartir cabang akan mengikuti lomba kwarcab tergiat, karena itu kwarcab memerlukan data kegiatan dari kwartir ranting cabang Paser.
“Setelah pelantikan, diharapkan semua administrasi ditata kembali, dilengkapi dengan tata adminstrasi yang ada,” ucap Masitah.
Ketua harian kwartir cabang gerakan pramuka Paser Nasradin mengatakan kegiatan ini merupakan pelantikan pengurus majelis pembimbing ranting (mabiran) Tanah Grogot, yang bertujuan untuk menghidupkan lagi kepengurusan mabiran dan memberikan motivasi kepada anggota pramuka untuk tetap aktif.
Mabiran sendiri kata Nasradin memiliki tugas utama, antara lain membantu segala kebutuhan kwartir ranting, baik finansial, sarana, dan perizinan yang dibutuhkan kwartir ranting di wilayah mabiran.
Media Center