Dekranasda Paser Launching Design Motif Batik Paser
Tana Paser, MCKabPaser – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Paser menggelar Dekranasda Award dan Sosialisasi Bunda Literasi, sekaligus Launching Design Motif Batik Paser di gedung Awa Mangkuruku, Senin (2/10/2023).
Turut hadir mewakili Bupati Paser, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Paser Adi Maulana, Ketua Umum Dekranasda Paser Sinta Fahmi Fadli S.AP, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat, perwakilan Kementrian Hukum dan HAM Provinsi Kalimantan Timur, jajaran Dekranasda Kaltim, BUMN, BUMD, Lembaga Adat Paser dan Tokoh Masyarakat serta para Kepala Sekolah.
Bupati Paser yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Paser, Adi Maulana membuka kegiatan Launching Design Motif Batik Paser yang disaksikan langsung oleh jajaran Kemenkumham Provinsi Kalimantan Timur dan Ketua Dekranasda Kabupaten Paser, serta tamu undangan.
“Alhamdulillah, Kita semua dapat hadir di gedung ini dalam rangka Dekranasda Award dengan tema Dekranasda bersama Bunda Literasi bersinergi wujudkan Paser MAS ( Maju, Adil, dan Sejahtera) sekaligus Launching Design Motif Batik Paser,” Kata Adi Maulana saat membuka kegiatan.
Adi Maulana menyampaikan bahwa batik merupakan salah satu warisan budaya indonesia sehingga adanya hari batik nasional yakni hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.
Adi Maulana juga mengucapkan apresiasi dan terimakasih kepada Dekranasda Kabupaten Paser yang telah menggelar Lomba Design Batik serta ucapan selamat kepada para pemenang lomba design motif batik Paser.
“Dengan adanya kegiatan ini dapat memperkaya dan melestarikan motif batik yang ada di Kabupaten Paser,” Ucap Adi Maulana.
Sementara, Ketua Dekranasda Kabupaten Paser, Sinta Fahmi Fadli S.AP berharap dengan adanya Launching Design Motif Batik Paser tersebut, kedepannya dapat meningkatkan perekonomian di Kabupaten Paser.
“Batik tersebut juga merupakan budaya dan dapat dijadikan salah satu oleh – oleh khas Paser sehingga dapat memungkinkan untuk meningkatkan perekonomian di Kabupaten Paser,” ujar Sinta Fahmi Fadli.
Adapun Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Paser, M. Yunus Syam, menambahkan bahwa batik – batik yang terpilih akan dibagikan secara gratis kepada sekolah untuk pembuatan baju batik sekolah di Kabupaten Paser.
“Seluruh Sekolah Akan mendapatkan Kain Batik secara gratis untuk pembuatan seragam sekolah batik secara menyeluruh di Kabupaten Paser” tutur Yunus Syam.
Penulis : Arda, Editor : Rizal