Lantik 73 Kepala Desa, Bupati Fahmi : Bekerjalah Amanah Membangun Desa Lebih Maju

TANA PASER, MCKabPaser – Sebanyak 72 Kepala Desa terpilih masa jabatan 2023-2029 dan Pengganti antar-waktu (PAW) Kepala Desa Tajur Sisa Masa Jabatan 2021-2027 diambil sumpahnya dan dilantik oleh Bupati Paser dr Fahmi Fadli di Gedung Awa Mangkuruku, Jum’at (3/2/2023).

Turut menyaksikan pelantikan Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf, Sekretaris Daerah Kabupaten Paser Katsul Wijaya, Unsur Forkopimda, Ketua TP PKK Kabupaten Paser Sinta Fahmi Fadli, para Asisten, para Staf Ahli, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat dan Perangkat Desa se – Kabupaten Paser.

Dalam sambutan Bupati Paser dr. Fahmi Fadli mengucapkan selamat dan apresiasi kepada 73 kepala desa yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya.

“Selamat kepada 72 kepala desa yang telah di lantik dan 1 Pengganti Antar Waktu Kepala Desa Tajur.”Kata Bupati Paser.

Bupati Paser juga berpesan dengan diambilnya sumpah diharapkan kepala desa yang baru saja dilantik dapat bekerja amanah sesuai perundang-undangan untuk membangun desa menjadi lebih maju.

“Ini juga merupakan optimisme kita sebagaimana Olo Manin Aso Buen Si Olo Ndo yang artinya Hari Esok Harus Lebih Baik dari Hari Ini”

Berdasarkan UU No.6 Tahun 2014 Tentang Desa sebagaimana bentuk rujukan untuk setiap kepala desa dalam pembangunan desa, penataan dan tata kelola desa, pemberdayaan desa, pembinaan desa, dan pembangunan di wilayah pedesaan yang terintegrasi serta berkelanjutan untuk menuju desa yang kuat, mandiri, demokratis sejahtera dan berkeadilan.

Bupati Paser berharap semoga kedepannya Kepala Desa bersama Badan Pengawas Desa (BPD) dapat lebih memperhatikan pembangunan desa.

“Dengan adanya dana desa, baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah maka perlu diperhatian pembangunan desa sangat diperhatikan, oleh karena itu transparansi, Kerjasama, dan harmonisasi antara kepala desa dan BPD sangat diperlukan dalam pelaksaan pembangunan di desa” Harap dr. Fahmi

Bupati Paser juga mengajak kepada seluruh Kepala Desa yang dilantik untuk mengembangkan potensi yang ada di masing-masing desa sehingga setiap desa mempunyai produk desa yang memiliki ciri khas.

“Mari Kembangkan potensi yang ada di masing-masing desa sehingga dapat menjadi salah satu ikon maupun produk unggulan pada desa tersebut yang dapat ditonjolkan untuk diperkenalkan kepada masyarakat Paser maupun masyarakat luar sehingga akan berdampak memajukan potensi serta kesejahteraan pada tiap-tiap desa” Kata dr. Fahmi Fadli.

Adapun Bupati Paser menambahkan kepada seluruh kepala desa untuk bersinergi dengan pemerintah kabupaten Paser untuk bersama sama meningkatkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan efisien melalui pemerintahan profesional, partisipatif dan transparan sesuai visi misi PASER MAS ( Maju, Adil dan Sejahtera ).

MCKabPaser

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://iainpalopo.ac.id/https://perbarindo.org/https://itj.jakartamrt.co.id/https://www.delejcotebavi.com/https://karir.itb.ac.id/https://heartlandcomputer.com/https://www.beritabadung.id/https://www.bsn.go.id/https://kan.or.id/