PSHT Paser target perbaiki perolehan medali di Porprov 2026

Tana Paser – Perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Kabupaten Paser bertekad dapat memperbaiki perolehan medali pada Pekan Olahraga Provinsi Kaltim tahun 2026 di Kabupaten Paser.

“Tahun 2026 Paser jadi tuan rumah, kita berupaya perbaiki perolehan medali,” kata Ketua PSHT Paser, Wa’an, Senin (14/8).

Waan menuturkan para atlet PSHT Paser yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat (IPSI) yang mewakili daerah pada Porprov di Berau 2022 lalu belum bisa menyumbang medali emas.

“Hanya  dapat satu perak dan empat perunggu,” katanya.

Ia mengakui masih mengalami kendala terutama soal pelatih, dalam hal ini minimnya peraturan tentang kepelatihan di organisasi IPSI.

“Kami terkendala sarana pendukung ditambah dari segi materi untuk atlet dan pelatih selama ini belum ada,” ujarnya.

Ia berharap Pemda Paser dapat membangun pusat pendidikan dan latihan olahraga pelajar agar bisa membina atlet secara serius dan berkesinambungan.

Waan merasa bangga karena menurutnya atlet pencak silat di bawah naungannya masih dinilai terbaik di tingkat IPSI.

Ia mencontohkan, atlet putri dari PSHT berhasil meraih juara 3 se-Kaltim pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMP, dan atlet putri di tingkat SMA berhasil meraih juara 3 se-Kaltim. Meskipun demikian, menurutnya prestasi itu masih belum memuaskan dan belum sesuai target yang direncanakan.

Pewarta: Hutja, Editor: Ropi’i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *