Resmikan Rumah Baru PKK, Bupati : Ini Menjadi Motivasi Dalam Bertugas
TANA PASER,MCKabPaser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli meresmikan Gedung Sekretariat Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Paser yang baru, bertempat di Jalan Jendral Sudirman, Jumat (3/3/2023).
“Pemerintah Kabupaten Paser berharap dengan fasilitas yang sangat strategis dan representatif ini, Ketua Tim Penggerak PKK beserta jajarannya dapat menunjukkan semangat dan motivasi baru yang lebih kuat lagi dalam rangka melaksanakan tugas-tugasnya,” kata Fahmi Fadli.
Fahmi berharap kehadiran Tim Penggerak PKK dapat dirasakan masyarakat Kabupaten Paser serta dapat bersinergi dengan pemerintah untuk mewujudkan Paser MAS (Maju, ADil dan Sejahtera).
“Gedung TP PKK yang baru dibangun ini juga tentunya merupakan kelanjutan untuk membantu pemerintah dan seluruh perangkat daerah dalam mewujudkan Kabupaten Paser yang maju adil dan sejahtera untuk masyarakat Paser,” Ujarnya.
Pada kesempatan itu Fahmi Fadli mengimbau kepada seluruh perangkat daerah untuk membantu dalam menuntaskan kasus stunting di Kabupaten Paser.
“Mari bersama-sama kita bersinergi dengan seluruh perangkat yang ada di Kabupaten Paser untuk membantu memberantas serta mencegah percepatan pertubuhan angka stunting demi menciptakan daerah yang sehat dan maju untuk masyarakat Kabupaten Paser,” Pungkasnya.
Sementara itu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Paser Sinta Fahmi Fadli mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kabupaten Paser yang telah membangunkan Gedung TP PKK yang baru.
“Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Paser dan jajarnnya yang sudah memberikan kami wadah berupa rumah kami yang baru, dikarenakan bangunan sebelumnya bocor dan banjir, dan pada tahun 2023 ini Alhamdulillah kami telah diberikan tempat yang baru,” Ucap Sinta Fahmi Fadli.
Sinta Fahmi Fadli mengatakan bagunan baru ini akan menjadi pusat sekretariat yang terdiri dari 35 organisasi didalamnya.
“Tidak hanya organisasi saja, masyarakat pun insyaAllah akan kami buka tempat ini sebesar-besarnya dan kedepannya bersama Program 10 PKK dan visi misi organisasi lainnya Saya berharap tempat ini dijadikan tempat pengaduan masyarakat guna membantu masyarakat paser,” Jelasnya.
Persemian Gedung turut disaksikan Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah, para Asisten Sekretariat Daerah Kabupaten Paser, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat, perwakilan Organisasi Wanita serta perwakilan TP PKK kecamatan dan desa. Media Center Paser.