Ratusan Pelajar di Paser Mulai diberikan Vaksin

TANA PASER, MCKabPaser – Pemerintah Kabupaten Paser melakukan vaksinasi Covid-19 jenis vaksin Sinovac untuk pelajar sekolah berusia 12 – 17 tahun, yang tersebar di sejumlah layanan puskesmas, Rabu (01/09/2021). 

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Paser Amir Faisol mengatakan vaksinasi ini merupakan kali pertama diberikan kepada pelajar secara bertahap.

“Vaksinasi ini dilakukan secara bertahap, minggu ini kami target berikan kepada 800 siswa,” kata Amir Faisol.

Kedelapan ratus pelajar yang menerima vaksin tahap pertama diantaranya 400 orang di Puskesmas Tanah Grogot, 300 orang di Puskesmas Lolo, dan 100 orang di Puskesmas Kuaro.

Dikemukakan Amir sebelumnya Pemkab Paser telah memberikan vaksin kepada para guru dan tenaga pendidik.

Menurut dia, vaksinasi untuk pelajar ini merupakan upaya pemerintah sebelum menerapkan pembelajaran tatap muka. “Kami target berikan vaksin kepada 40 ribu pelajar,” ucapnya.

Amir berharap pemberian vaksin kepada pelajar dapat memberikan rasa aman dalam penyelenggaraan pembelajaran tatap muka.

“Agar aak-anak aman dalam bersekolah karena telah diberikan vaksin sesuai ketentuan yang ada,” kata Amir. Foto : Adhitia

Pewarta : Adhitia, Editor : Hutja

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://iainpalopo.ac.id/https://perbarindo.org/https://itj.jakartamrt.co.id/https://www.delejcotebavi.com/https://karir.itb.ac.id/https://heartlandcomputer.com/https://www.beritabadung.id/https://www.bsn.go.id/https://kan.or.id/