Diskominfotaper Paser Segera Terbitkan Buku Pembangunan Data Statistik Sektoral
Tana Paser – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfostaper) Kabupaten Paser akan menerbitkan buku Pembangunan Data Statistik Sektoral (PDSS) dan Analisis Ekonomi Daerah (Anekda) tahun 2024, yang sebelumnya bernama Kabupaten Paser Dalam Angka.
Sekretaris Diskominfostaper Mulyadi buku tersebut memuat data sektoral yang berhasil dihimpun dari perangkat daerah.
“Buku ini nantinya dapat digunakan dalam pengolahan sekaligus sebagai alat ukur pengambilan kebijakan publik,” kata Mulyadi saat kegiatan pre launching Statistik Sektoral & Analisis Ekonomi Daerah, di ruang Command Center, Selasa (10/9/2024).
Mulyadi menerangkan buku PDSS memuat data sektoral secara lengkap dan rinci guna memudahkan pemerintah daerah dalam mengambil kebijakan serta menentukan arah pembangunan.
Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Paser, Bayu Agung Prasetyo, mengatakan dalam buku ini dapat terlihat data peningkatan setiap sektor pelayanan pemerintah serta potensi daerah.
“Buku ini sangat bermanfaat bagi pemerintah maupun pengguna lain dari masyarakat dalam pengambilan keputusan,” ujarnya.
Penghimpun data pada Diskominfostaper, Rija Raihandani Fayi, mengatakan sumber data sektoral diambil dari 32 organisasi perangkat daerah.
“Sebelumnya dalam buku KDA, kita menggunakan data statistik dasar yang bersumber dari BPS,” ungkapnya.
Pewarta: Hutja, Editor: Ropi’i