Juara TTG, Posyantek Desa Uko Wakili Kaltim di tingkat Nasional

Tana Paser – Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek) Desa Uko Kecamatan Muara Komam Kabupaten Paser meraih juara pertama lomba Teknologi Tepat Guna (TTG) tingkat Provinsi Kaltim yang digelar sejak 25 – 27 Juni 2022 di Kabupaten Kutai Kartanegara.

“Kami harap posyantekdes Uko bukan hanya juara tapi kedepan bisa bermanfaat bagi masyarakat,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMD) Paser, Chandra Irwanadi, Selasa (28/06/2022).

Chandra menilai keberhasilan posyantek desa Uko menjadi contoh bagi Posyantek lain untuk berkembang dalam melakukan inovasi.

“Jadikan posyantek sebagai wadah untuk diskusi dan berinovasi dalam memperkenalkan potensi dan inovasi setiap desa,” ujarnya.

Kepala Posyantek Desa Uko Ali Maulana mengatakan program andalannya adalah pendampingan kepada usaha kecil menengah dan pengembangan alat TTG melalui kemitraan.

“Program kemitraan Posyantek Desa Uko dengan perusahaan menjadi poin tertingggi dalam lomba ini,” katanya.

Ali menyebut sejauh ini kemitraan yang telah ia lakukan untuk pengembangan Posyantek Desa Uko yakni melakukan kerjasama dengan PT. Kideco, Bankaltimtara, PT. Bima Nusantara Internasional, dan Kodim 0904 Paser.

Lanjut Ali kontribusi Posyantek terhadap pendapatan desa juga menjadi penilaian juri.

“Misalnya pelatihan produk kopi dari Kideco, alat jemur efek kaca modal dan pemasarannya dari Bankaltimtara, dan pemasaran minyak goreng di Binsik Kodim,” ujar Ali.

Kabid Perekonomian Desa DPMD Paser Agus Wahono mengatakan pada lomba TTG tahun ini tiga perwakilan Paser meraih juara yaitu Posyantek Desa juara pertama, Posyantek Maju bersama kategori Posyantek antar desa di Kecamatan Tanah Grogot juara pertama, dan Posyantek Desa Samurangau Kecamatan Batu Sopang juara tiga.

“Inovasi posyantek Maju bersama memanfaatkan sampah menjadi nilai ekonomis, sementara Posyantek Desa Samurangau produknya pembeku getah karet multifungsi,”

Atas keberhasilan meraih juara pertama, Posyantek Desa Uko akan mewakili Kaltim di lomba TTG Nasional di Cirebon Oktober mendatang.

Pewarta : Hutja, Editor : Ropi’i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *