Pendidikan di Paser Mau Maju? Kata Komnasdik, Ini Syaratnya

Tana Paser – Ketua I Komisi Nasional Pendidikan Provinsi Kaltim, Kasrani Lathief menyebut ada sejumlah faktor yang bisa memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Paser.

“Yang pertama adalah tenaga pengajar karena ini faktor penting dalam majunya sebuah pendidikan,” kata Kasrani, Selasa (2/5), bersamaan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2023.

Menurut dia, tenaga pendidik di Kabupaten Paser masih terbilang kurang oleh karena itu ia menilai jumlah tenaga pengajar harus ditingkatkan.

“Dan tenaga yang ada harus ditingkatkan kompetensinya, harapan kita adalah bagaimana pemerintah hadir dengan program-program pelatihan mulai dri tingkat Paud, SD dan SMP,” kata Kasrani.

Untuk meningkatkan kompetensi guru, kata dia, perlu adanya lomba-lomba dan  penghargaan bagi guru berprestasi.

Dalam penilaian kinerja guru, perlu melibatkan pihak eksternal yang mendampingi pihak internal.

Lebih lanjut ia menjelaskan, faktor kedua yang memajukan dunia pendidikan adalah fasilitas pendidikan.

Fasilitas pendidikan, katanya, harus terus ditingkatkan secara merata ke seluruh lembaga pendidikan di Kabupaten Paser, baik pendidikan formal, non formal dan Informal.

“Fasilitas pendidikan bukan hanya lembaga pendidikan, tetapi juga untuk guru dan siswa,” ujar Kasrani.

Selanjutnya, faktor ketiga yang memajukan pendidikan di Paser adalah adanya kolaborasi pemangku kepentingan yakni pemerintah, pihak swasta, masyarakat, dan organisasi.

Pemerintah melalui dinas pendidikan (dinas, guru,satuan Pendidikan pengawas, tenaga administrasi) harus bekerja sama dan bekerja bersama utk mewujudkan pendidikan yang lebih berkualitas).

Sementara dari pihak swasta, memiliki peran sangat penting untuk membantu pemerintah melalu dana CSR dan perhatian lainnya.

Adapun peran masyarakat dalam memajukan pendidikan, menurut Kasrani, juga tidak kalah penting. Masyarakat, katanya, menjadi keluaran besar untuk suksesnya pendidikan.

Diharapkan Kasrani, semua organisasi bersatu membangun kinerja bersama untuk membantu pemerintah baik ide, gagasan maupun pendanaan.

“Mari kita meluangkan waktu untuk membabtu pemerintah mewujudkan pendidikan yang berkualitas, kita mulai dari lingkungan terkecil yaitu keluarga kita,” papar Kasrani.

Sejauh ini Kasrani melihat perhatian Pemda Paser terhadap kemajuan dunia pendidikan sudah cukup bagus. Namun perlu lebih ditingkatkan dan lebih fokus lagi ke depan, mengingat Paser posisinya akan menjadi daerah penyangga Ibu Kota Negara (IKN) yang baru.

Selain itu semua, Kasrani juga menekankan pentingnya pendataan siswa berprestasi

Pemerintah dan pemangku kepentingan, harus memfasilitasi siswa berprestasi dan menyiapkan program beasiswa berprestasi bagi anak berprestasi mulai dri SD sampai ke Perguruan tinggi dan berkesinambungan.

Selain itu perlu diterapkan guru pendamping sebagai motivator bagi anak-anak sehingga anak mendapat semangat untuk terus belajar. Peran Komite Sekolah, Komite Kelas juga penting dalam kemajuan pendidikan.

Pewarta: Hutja, Editor: Ropi’i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *