PKK Paser Raih Tiga Penghargaan Lomba HKG Kaltim
TANA PASER, MCKabPaser – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Paser meraih tiga penghargaan pada lomba Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-49 tingkat Provinsi Kaltim yang digelar 22 hingga 24 Maret 2021.
Pada lomba yang diikuti PKK se-Kalimantan Timur itu, PKK Paser meraih Juara Harapan 1 Lomba Penyuluhan Tertib Administrasi Dasa Wisma, juara harapan 2 BKB Lomba Peragaan Busana bahan Takwo Modifikasi Batik Daerah, Juara Harapan 3 Lomba HKG PKK ke-49 tahun 2021 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur.
Ketua PKK Paser Sinta Rosma Yenti mengapresiasi atas prestasi yang diraih kader PKK dan berharap prestasi tersebut dapat ditingkatkan. Menurut dia prestasi yang diterima ini adalah buah kerja bersama. Oleh karenanya, ia mengajak semua kader PKK mulai tingkat desa hingga kabupaten untuk meningkatkan SDM dan menjalin komunikasi dengan stakeholder terkait.
“Koloborasi semua stakeholder terkait. Kedepan tentu semakin besar tantangan yang dihadapi. Ini memerlukan strategi untuk bisa kita sukses menyelesaikan tantangan tersebut,” ucapnya.
Sinta meminta seluruh kelompok kerja (Pokja) PKK mengevaluasi kekurangan saat ini, sehingga target juara umum pada lomba HKG tahun depan bisa terwujud.“PKK adalah mitra Pemerintah, sebagai mitra tentu harus berupaya maksimal membantu pemerintah khususnya Bupati Paser dalam mewujudkan Paser MAS, Maju, Adil dan Sejahtera,” ucap Sinta.
Pewarta: Hutja, Editor: Ropi’i