Belajar Kelola Perumda, Anggota Komisi II DPRD Tabalong Kunker Ke Paser

Tana Paser, McKabPaser- Mewakili Bupati Paser, Sekda Katsul Wijaya menerima kunjungan kerja Komisi II DPRD Kabupaten Tabalong Kalimantan Selatan di Kantor Bupati Paser, Selasa (14/12/2021)

Kedatangan anggota legislatif itu dipimpin Hj. Sumiyati SH yang juga ketua Komisi II DPRD Tabalong.

Turut mendampingi sekda Paser menerima kunjungan itu, Direktur Perumda Prima Daya Taka H. Syaiful Bahri dan Direktur Utama Perumda Tirta Kandilo Suryanto Aguston serta Dewan Pengawas Perumda Prima Daya Taka Kasrani.

Mengawali pertemuan itu, ketua Komisi II DPRD Tabalong Sumiyati menyampaikan bahwa kunjungan kerja itu untuk menambah wawasan tentang bagaimana mengelola perumda.

“Sebelum ke Paser, kami membuat semacam kuis/pertanyaan, setelah saya baca ternyata perumda di Paser sudah maju, ” katanya.

Karena itulah, kata Sumiyati, Komisi yang dipimpinnya belajar tentang pengalaman bagaimana mengelola perumda agar dapat maju sekaligus upaya yang dilakukan pemerintah daerah Kabupaten Paser untuk membesarkan perumda.

Seperti diketahui ada dua Perumda di Kabupaten Paser yaitu Perumda Daya Taka Prima dan Perumda Tirta Kandilo.

Menurut penilaian Sumiyati, kedua Perumda tersebut sudah maju dan sudah menghasilkan PAD. Bahkan usahanya sudah beraneka ragam.

Pada kesempatan itu, Sumiyati juga menyampaikan kondisi Perumda di daerahnya.

“Di tempat kami, Perumda belum menyentuh dua jenis usaha besar di Tabalong seperti Tambang dan industri, ” katanya.

“Dibandingkan dengan Perumda di tempat kami, pendapatan perumda di Paser lebih tinggi, ” katanya.

Sementara Sekda Paser Katsul Wijaya mengatakan keberhasilan perumda sangat tergantung dari komitmen kepala daerah.

Pada kesempatan itu Direktur Perumda Prima Daya Taka Syaiful Bahri dan Perumda Tirta Kandilo Suryanto Agustono menyampaikan paparan tentang usaha lembaga yang dipimpinnya.

Pewarta : mckabpaser

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *