Bupati Paser Buka Dandim Cup PBVSI Tahun 2022

TANA PASER, MCKabPaser – Bupati Paser dr. Fahmi Fadli membuka Dandim Cup PBVSI Kabupaten Paser tahun 2022 yang digelar Kodim 0904 Kabupaten Paser di Lapangan Voli kantor Bupati, Selasa (12/07/2022).

Turnamen ini diikuti 2 kategori, kategori pertama pelajar 12 tim terdiri dari 8 tim putra dan 4 tim putri dan Kategori umum 59 tim terdiri dari 28 tim Putra dan 31 tim Putri.

Dandim Cup PBVSI dibuka secara resmi oleh Bupati Paser dr. Fahmi Fadli, yang dihadiri Dandim0904/PSR Letkol Inf Ronald Wahyudi, Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Paser Rajendra D. Wiritanaya, Ketua Pengadilan Negeri Made Adicandra, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Muksin, Camat Tanah Grogot M. Guntur, Anggota DPRD Paser, Ketua PBVSI Kabupaten Paser Zulkifli dan Ketua KONI Paser Totol Sumardino dan peserta turnamen.

Pembukaan ditandai secara simbolis dengan pemukulan service bola oleh Bupati Paser dr. Fahmi Fadli.

Bupati Paser dr. Fahmi Fadli mengucapkan terimakasih kepada Dandim 0904/PSR Letkol Inf Ronald Wahyudi yang memberikan kontribusi kepada para atlit dan pecinta bola voli dengan terselenggaranya Dandim Cup PBVSI Tahun 2022

Bupati Paser menjelaskan kegiatan ini sesuai dengan misi Paser MAS yakni meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing dan berkualitas, salah satu caranya yaitu dengan turnamen bola voli ini.

“Untuk mencari atlet-atlet berpotensi yang dapat mewakili Paser ke tingkat Provinsi dan Nasional,” terang dr. Fahmi Fadli.

Pemkab Paser kata dr. Fahmi Fadli sangat mendukung kegiatan ini mengingat selama 2 tahun Covid-19 melanda Paser.

“Insya ALLAH akan ada bupati Cup Volly,” kata dr. Fahmi.

Dandim0904/PSR Letkol Inf Ronald Wahyudi mengatakan antusias peserta Dandim cup bola voli
ini terbilang luar biasa, yang manasebanyak 71 tim mendaftar.

“Ini masih jauh dari jumlah yang kita harapkan,” terang Letkol Inf Ronald Wahyudi.

Ia pun berharap dengan adanya turnamen ini akan memunculkan bibit – bibit baru atlet bola voli di Kabupaten Paser

“Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat,” tutup Letkol Inf Ronald Wahyudi.

(Tim Media Center Diskominfostaper Paser)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *