Pimpin Apel Gabungan KORPRI, Bupati Paser Minta ASN Tingkatkan Kedisiplinan

TANA PASER, MCKabPaser – Pemerintah Kabupaten Paser menggelar Apel Gabungan KORPRI di halaman kantor Bupati Paser, Senin (17/01/2022). Apel ini diikuti para ASN di seluruh Perangkat Daerah. Turut hadir Wakil Bupati Paser Hj. Syarifah Masitah Assegaf. Bertindak sebagai pemimpin apel, Bupati Paser dr. Fahmi Fadli mengapresiasi atas kehadiran para ASN pada apel ini.

“Terima kasih kepada bapak dan ibu yang telah hadir di apel ini. Meski hadir di apel ini adalah kewajiban, saya yakin akan ada nilai keikhlasan yang diperoleh. Semoga yang belum hadir diberikan kesadaran agar bisa memenuhi kewajiban mengikuti apel gabungan setiap bulan ini,” kata Bupati Paser dr. Fahmi Fadli.

Apel gabungan ini merupakan kali pertama digelar setelah dua tahun tidak dilaksanakan karena pandemi Covid-19. Apel yang diikuti seluruh ASN dari perangkat daerah dilaksanakan pada tanggal 17 setiap bulan.

Bupati Fahmi berpesan kepada ASN untuk menjalankan Panca Prasetya KORPRI atau kode etik ASN yang terimplementasi dalam sikap disiplin menjalankan tugas sehari-hari.

“Kepada kepala perangkat daerah, saya ingatkan untuk menegakkan disiplin kepada jajarannya. Bersikap tegas, jalin sinergitas dan kekompakan. Kembangkan potensi staf sehingga bisa berdaya saing. Berikan pembinaan, apresiasi atas keberhasilan yang diraih secara pribadi dan lembaga,” ucap Bupati Fahmi.

Tim Media Center

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *