136 Mahasiswa Paser Dapat Beasiswa Gratis di UIT Makassar

MAKASSAR, MCKabPaser – Sebanyak 136 mahasiswa asal Kabupaten Paser mendapatkan beasiswa gratis untuk menempuh jenjang perguruan tinggi di Universitas Indonesia Timur (UIT) Makassar. Program tersebut ditandai dengan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Paser dengan pihak UIT, Kamis (09/09/2021).

Penandatangan kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan Bupati Paser dr. Fahmi Fadli dengan Rektor UIT Andi Maryam di Makassar Sulawesi Selatan.

“Tujuan kerjasama ini yaitu untuk meningkatkan kualitas SDM yang ada di Kabupaten Paser yang merupakan salah satu visi misi program kami,” kata Bupati Paser dr. Fahmi Fadli usai penandatanganan MoU.

Bupati Fahmi mengatakan sebanyak 136 mahasiswa Paser mengikuti program beasiswa tersebut. Meski beasiswa itu merupakan program pemerintah pusat, kata Bupati, Pemerintah Daerah akan mendukung anggaran untuk program tersebut.

“Ini program pusat. Mungkin ada hal-hal tambahan akan didukung Pemerintah Daerah,” ujar Bupati.

Bupati Fahmi berharap kerjasama dengan UIT bukan hanya di bidang pendidikan saja, melainkan kerjasama di bidang ekonomi, sosial, dan kesehatan.

“Harapannya ada kerjasama lain dengan UIT guna meningkatkan sumber daya manusia di Kabupaten Paser,” ucap Bupati Fahmi.

Rektor UIT Andi Maryam mengatakan sebenarnya pihaknya mengusulkan jatah beasiswa untuk 600 mahasiswa ke Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi pada Kementerian Pendidikan dan Kebudayan.

Andi Maryam mengatakan selain mendapat beasiswa gratis, 136 mahasiswa Paser mendapatkan biaya kos sebesar Rp700 ribu per bulan.

“Mulai awal masuk hingga kuliah selesai ditanggung pemerintah dan mendapat uang kos Rp700 ribu,” katanya.

UIT, kata Maryam, memiliki 22 program studi yang hampir semuanya terakreditasi B. Selain menjalin kerjasama ini, ia berharap pihaknya dapat bekerjasama dengan Pemkab Paser untuk melakukan penelitian dan kegiatan lainnya.

“Harapan kami dosen-dosen yang ingin melakukan penelitian atau pengabdian masyarakat boleh juga ke Kabupaten Paser. Mahasiswa (luar Paser) juga harapannya bisa magang di Paser,” harap dia.

Maryam berharap program beasiswa ini berjalan dengan baik, dan mahasiswa Paser yang berkuliah di UIT dapat menuntaskan perkuliahannya hingga selesai.

“Semoga semua bisa berjalan dengan lancar dan mahasiswa Paser bisa melaksanakan pekerjaan sampai dengan selesai dengan tidak mengalami kendala apapun,” ujar Maryam. Foto : Adhitia

Pewarta : Adhitia, Editor : Hutja

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *