Pemda Paser Bakal Kembali Gelar Operasi Pasar Minyak Curah

Tana Paser – Pemerintah Daerah Kabupaten Paser bakal kembali menggelar operasi pasar minyak curah di dua kecamatan yakni Kecamatan Tanah Grogot dan Batu Sopang. Kegiatan tersebut direncanakan digelar pada Rabu besok, 20 Juli 2022.

“Karena antusiasme masyarakat tinggi, ada juga permohonan dari forum RT Tanah Grogot untuk diadakan kembali, operasi pasar minyak curah akan dilaksanakan lagi,” kata Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Paser, Zainal Ilmi, Senin (18/07/2022).

Diketahui sebelumnya pada Jumat (15/07/2022) lalu, Disperindagkop Paser telah menggelar operasi pasar sebanyak 9.500 liter minyak curah di Kecamatan Tanah Grogot.

Untuk kegiatan nanti di Tanah Grogot dan Batu Sopang, jumlah minyak curah yang akan dijual sama seperti yang dijual di operasi pasar sebelumnya, dengan harga Rp14 ribu per liternya.

“Minyak yang diturunkan sama, ada masing-masing 9.500 liter di Kelurahan Tanah Grogot dan Batu Sopang,” ucap Zainal.

Namun, lanjut Zainal, pada kegiatan operasi pasar selanjutnya, Pemda Paser tidak membatasi masyarakat untuk membeli minyak curah. Sebelumnya dibatasi setiap orang hanya boleh membeli 5 liter.

“Karena ini tidak dibatasi per kepala keluarga, artinya dalam satu keluarga siapa saja boleh membeli minyak di kegiatan operasi pasar itu,” ucapnya.

Seperti kegiatan operasi pasar yang sudah dilaksanakan, pada kegiatan itu Pemda Paser bekerjasama dengan salah satu distributor minyak dari Kota Bontang.

Selain bekerjasama dengan pihak distributor minya dari Bontang, Pemda Paser juga akan menggelar operasi pasar dengan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI).

“Untuk operasi pasar dari IWAPI minyaknya sudah dalam bentuk kemasan. Kapan jadwalnya, belum ditentukan,” kata Zainal.

Pewarta: Hutja, Editor: Ropi’i

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *